Kamis, 27 September 2018

STUDIUM GENERAL WAWASAN KEBANGSAAN



Raden Intan (26/09/2018). Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi (FDIK) adakan studium general dengan tema "Peningkatan wawasan kebangsaan dan pendidikan karakter bagi mahasiswa" di gedung serba guna (GSG) UIN Raden Intan Lampung.

Kegiatan tersebut diisi oleh ketua Mahkamah Konstitusi (MK) periode 2003/2008  Prof. Dr. H. Jimly Asshiddiqie, SH. Turut hadir Rektor UIN Raden Intan Lampung Prof. Dr. H. Moh. Mukri,  M.Ag yang sekaligus membuka acara tersebut.

Dalam sambutannya, Rektor sangat berterimakasih atas kehadiran ketua MK periode 2003/2008. "Saya sangat berterimakasih,karena pagi ini kita kedatangan Bapak Prof. Dr. H. Jimly Asshiddiqie, SH selaku ketua Mahkamah Konstitusi periode 2003 s/d 2008 selain itu Beliau ini merupakan seorang guru besar Universitas Indonesia, dan ketua umum Ikatan Cendekiawan Muslim Indonesia. Beliau ini sangat menginspirasi dan dengan hadirnya beliau ini saya harap dapat membuat kita khususnya masyarakat lampung lebih  semangat untuk maju kedepannya" ujarnya.



Dalam materinya, Prof. Dr. H. Jimly Asshiddiqie,SH. menyampaikan "Generasi muda adalah generasi penerus bangsa yang harus dijaga dan dibentuk rasa nasionalisme mereka terhadap bangsa dan negara ini, dan Pendidikan katakter sangatlah penting,jangan sampai kita terpecah belah. Belajarlah yang giat,manfaatkan waktu sebaik mungkin dan jadilah mahasiswa yang aktif bukan cuma dikelas tapi juga diorganisasi kampus. Bapak harap kalian ini bisa menjadi pemimpin yang berakhlak,berkarakter,dan bermoral yang berlandaskan pancasila", ungkapnya.(Laporan : Riska Puspita dan Devi Rahmadhona)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar