Kamis, 07 November 2019

Lomba Tilawatil Qur'an Dilaksanakan di Dua Tempat


Raden Intan - Rabu, (6/11/2019) Lomba Tilawatil Qur'an yang termasuk dalam Festival pesantren yang diadakan oleh Ma'had Al-Jami'ah diikuti oleh 41 peserta; 26 peserta putra dan 15 peserta putri.

Perlombaan ini dilaksanakan di Mushola asrama putra untuk peserta putri dan di asrama putri 2 untuk peserta putra. "Ma'had ini berbasis pesantren, jadi kita mengutamakan Al-Qur'an. Dan santri itu harus bisa seni salah satunya seni membaca Al-Qur'an atau Tilawatil Qur'an" ujar Nurzam selaku penanggung jawab perlombaan Tilawatil Qur'an.

Penempatan lomba Tilawatil Qur'an ini sengaja dipisah antara peserta putra dan peserta putri. Dikarenakan perbedaan suara antara peserta putri yang memiliki suara lebih tinggi dan peserta putra yang memiliki suara yang rendah. Untuk itu, diputuskan pula untuk juara perlombaan Tilawatil Qur'an ini juga dibedakan antara juara dari peserta putri dan juara dari peserta putra.

Untuk teknis perlombaan ini sendiri, peserta sudah diberi 44 Maqro' sedari 2 bulan sebelum pelaksanaan festival pesantren untuk mereka pelajari, kemudian sehari sebelum perlombaan maqro' tersebut diundi untuk menentukan satu maqro' yang akan dibacakan oleh masing-masing peserta. Dan untuk kendala dalam perlombaan ini yaitu kurangnya konfirmasi dari pihak peserta dan penananggung jawab dimana peserta sulit untuk ditemukan. Penanggung jawab sendiri berharap untuk kedepannya para peserta tidak lepas dari konfirmasi dan tidak ada peserta yang mengundurkan diri lagi dengan alasan belum siap.

Risna Anisatul Adila selaku peserta lomba Tilawatil Qur'an dari pesantren Diniyah Putri, Pesawaran mengatakan "Rame bngt dan acaranya seru, saya dapat banyak pengalaman dan merasa lebih tertantang juga bisa bertemu banyak teman dari pesantren-pesantren lain dan semoga festival pesantren ini terus berkembang untuk tahun depan dan tahun-tahun selanjutnya" ujarnya. 


Laporan :  Reporter Persma RI
Post by    : Tasel

Tidak ada komentar:

Posting Komentar