Jumat, 23 Februari 2024

MENGENAL MALAM NIFSU SYA'BAN DAN AMALAN YANG DAPAT DILAKUKAN

 Artikel

Sumber: Kompas.com

Malam Nisfu Sya'ban merupakan malam istimewa bagi umat Islam, sebab pada malam ini terdapat keberkahan dan pengampunan Allah Swt untuk hambanya. Yang mana pada malam Nifsu Sya'ban 300 pintu rahmat Allah Swt dan pintu ampunan Allah Swt terbuka untuk seluruh manusia. 

Malam Nisfu Sya'ban sendiri jatuh pada pertengahan bulan Sya'ban yaitu tanggal 15 Sya'ban 1445 Hijriah atau pada 24 Februari 2024 sampai 25 Februari 2024 dini hari.

Dengan banyaknya kemuliaan Nisfu Sya'ban, menjadikan umat Islam berbondong-bondong untuk mendapatkan pahala yang berlipat ganda. Adapun beberapa amalan yang dapat kita kerjakan untuk menyambut malam Nisfu Sya'ban sebagai berikut. 

1. Membaca Doa Nisfu Syaban
Dilansir melalui laman jabar.nu.or.id Syekh Abdul Qadir Al-Jilani menganjur doa malam Nisfu Sya'ban yang ditutup dari doa Sayyidina Ali bin Abi Thalib

اللهم صَلِّ عَلَى مُحَمَّدٍ وَآلِهِ، مَصَابِيْحِ الْحِكْمَةِ وَمَوَالِيْ النِّعْمَةِ، وَمَعَادِنِ الْعِصْمَةِ، وَاعْصِمْنِيْ بِهِمْ مِنْ كُلِّ سُوْءٍ. وَلَا تَأْخُذْنِيْ عَلَى غِرَّةٍ وَلَا عَلَى غَفْلَةٍ، وَلَا تَجْعَلْ عَوَاقِبَ أَمْرِيْ حَسْرَةً وَنَدَامَةً، وَارْضَ عَنِّيْ، فَإِنَّ مَغْفِرَتَكَ لِلظَّالِمِيْنَ، وَأَنَا مِنَ الظَّالِمِيْنَ، اللهم اغْفِرْ لِيْ مَا لَا يَضُرُّكَ، وَأَعْطِنِيْ مَا لَا يَنْفَعُكَ، فَإِنَّكَ الْوَاسِعَةُ رَحْمَتُهُ، اَلْبَدِيْعَةُ حِكْمَتُهُ، فَأَعْطِنِي السَّعَةَ وَالدَّعَةَ، وَالْأَمْنَ وَالصِّحَّةَ وَالشُّكْرَ وَالْمُعَافَاةَ، وَالتَّقْوَى، وَأَفْرِغِ الصَّبْرَ وَالصِّدْقَ عَلَيَّ، وَعَلَى أَوْلِيَائِيْ فِيْكَ، وَأَعْطِنِي الْيُسْرَ، وَلَا تَجْعَلْ مَعَهُ الْعُسْرَ، وَأَعِمَّ بِذَلِكَ أَهْلِيْ وَوَلَدِيْ وَإِخْوَانِيْ فِيْكَ، وَمَنْ وَلَدَنِيْ مِنَ الْمُسْلِمِيْنَ وَالْمُسْلِمَاتِ وَالْمُؤْمِنِيْنَ وَالْمُؤْمِنَاتِ

Artinya: “Ya Allah limpahkan rahmat ta’dhim-Mu kepada Nabi Muhammad dan keluarganya, lampu-lampu hikmah, tuan-tuan nikmat, sumber-sumber penjagaan. Jagalah aku dari segala keburukan lantaran mereka, janganlah engkau hukum aku atas kelengahan dan kelalaian, janganlah engkau jadikan akhir urusanku suatu kerugian dan penyesalan, ridhailah aku, sesungguhnya ampunanMu untuk orang-orang zhalim dan aku termasuk dari mereka, ya Allah ampunilah bagiku dosa yang tidak merugikanMu, berilah aku anugerah yang tidak memberi manfaat kepadaMu, sesungguhnya rahmat-Mu luas, hikmah-Mu indah, berilah aku kelapangan, ketenangan, keamanan, kesehatan, syukur, perlindungan (dari segala penyakit) dan ketakwaan. Tuangkanlah kesabaran dan kejujuran kepadaku, kepada kekasih-kekasihku karena-Mu, berilah aku kemudahan dan janganlah jadikan bersamanya kesulitan, liputilah dengan karunia-karunia tersebut kepada keluargaku, anaku, saudar-saudaraku karena-Mu dan para orang tua yang melahirkanku dari kaum muslimin muslimat, serta kaum mukiminin dan mukminat.” (Syekh Abdul Qadir al-Jilani, Ghunyah al-Thalibin, juz 3, hal. 249).

2. Membaca Al-Qur'an atau Membaca Surah Yasin Sebanyak 3x 
Rasulullah SAW bersabda: “Bacalah Al-Qur'an karena sesungguhnya akan menjadi syafaat bagi para pembacanya di hari kiamat,” (HR. Muslim) 

Dilansir melalui laman liputan6.com, berikut niat dalam membaca surah Yasin pada malam Nisfu Sya'ban: 
1. Niat agar dipanjangkan umur karena ibadah kepada Allah
2. Niat agar mendapat rezeki yang banyak dan halal untuk bekal ibadah kepada Allah.
3. Niat agar diteguhkan imanya, supaya tetap Istiqomah dalam kebaikan dan Husnul khotimah

3. Menunaikan Sholat Malam
Sholat malam merupakan sholat sunah yang memiliki keutamaan yaitu doa-doanya mustajab atau dikabulkan oleh Allah Swt dengan mudah. 

4. Memperbanyak Doa
Dilansir melalui laman jombang.nu.or.id, memperbanyak doa merupakan amalan penting dengan didasari pada hadits riwayat Abu Bakar bahwa Nabi Muhammad saw bersabda: 

ينزل الله إلى السماء الدنيا ليلة النصف من شعبان فيغفر لكل شيء، إلا لرجل مشرك أو رجل في قلبه شحناء

Artinya, “(Rahmat) Allah Swt turun ke bumi pada malam Nisfu Sya’ban. Dia akan mengampuni segala sesuatu kecuali dosa musyrik dan orang yang di dalam hatinya tersimpan kebencian (kemunafikan).” (HR al-Baihaqi).

5. Memperbanyak Dzikir
Dzikir ialah bentuk mengingat Allah Swt untuk memohon perlindungan dan petunjuk dalam menjalani hidup agar mendapat keberkahan, ampunan, serta berbagai kebaikan dari Allah Swt. 

6. Memperbanyak Shalawat Nabi
Selain memperbanyak doa dan dzkir bentuk berserah diri kepada Allah, memperbanyak membaca shalawat kepada Nabi pada malam Nisfu Sya'ban juga sangat dianjurkan. 

Sebab dengan memperbanyak shalawat kepada Rasulullah di malam Nisfu Sya'ban dapat meneladani Sunnah Rasulullah saw, pembersih dosa, penyempurnaan amal, mendatangkan rahmat, ketenangan hati, dan memperbanyak keberkahan dimalam Nisfu Sya'ban.

Enam amalan di atas dapat kita kerjakan menjelang dan menyambut malam Nisfu Sya'ban. Amalan-amalan sunah tersebut sebagai upaya kita untuk meraih keutamaan, keberkahan, ampunan dan menghidupkan malam istimewa ini.

Karya: Unggah
Editor: Cerpen

Tidak ada komentar:

Posting Komentar