Berita
Prof. Wan Jamaluddin Z, M.Ag., Ph.D selaku Rektor UIN RIL pada saat sambutan pembukaan PBAK Tahun 2023 |
Raden Intan — Universitas Islam Negeri Raden Intan Lampung (UIN RIL) adakan Sidang Senat Terbuka pertama kali dalam Pengenalan Budaya Akademik dan Kemahasiswaan (PBAK), Rektor UIN RIL menyampaikan bahwa PBAK menjadi langkah awal mewujudkan generasi emas. (Selasa, 29/08/2023)
Sidang Senat terbuka ini dilaksanakan pertama kali pada PBAK Tahun 2023 di Gedung Serba Guna (GSG) UIN RIL secara hybrid.
Prof. H. Wan Jamaluddin Z, M.Ag., Ph.D selaku Rektor UIN RIL menyampaikan bahwa PBAK menjadi langkah awal yang penting dan strategis untuk mewujudkan generasi emas Indonesia.
"PBAK adalah langkah awal yang penting dan strategis untuk memahami dalam menginternalisasi budaya akademik yang berorientasi pada moto dan bertujuan pada prestasi agar dapat mewujudkan generasi emas Indonesia emas," tutur beliau.
Beliau juga menuturkan bahwa semua mahasiswa tercatat secara resmi menjadi keluarga besar UIN RIL dan telah memasuki babak baru dalam pendidikan dan pengembangan diri.
Selain Prof. H. Wan Jamaluddin Z, M.Ag., Ph.D selaku Rektor UIN RIL, kegiatan PBAK ini juga dihadiri oleh Prof. Dr. H. Idham Khalid. M.Ag selaku Ketua Senat UIN RIL, Jajaran Wakil Rektor (Warek), Jajaran Senat, Civitas Akademika UIN RIL, serta di ikuti oleh 2000 mahasiswa secara offline dan 2926 mahasiswa secara online.
Tidak hanya itu Prof. Dr. H. Idham Khalid. M.Ag selaku Ketua Senat mengucapkan selamat kepada mahasiswa baru dan semangat untuk mendapatkan pengetahuan dan wawasan di UIN RIL.
Selanjutnya Fadli Dwi hartawan selaku mahasiswa baru jurusan Hukum Tata Negara (HTN) mengatakan PBAK ini dapat menambah wawasan dan teman baru.
"Adanya PBAK ini saya bisa menambah wawasan karena mendapatkan ilmu dari pemateri dan menambah relasi dalam berteman," ucapnya.
Rep: Ega
Editor: PoV
Tidak ada komentar:
Posting Komentar