[ Berita ]
Formulir minat UKM yang dibagikan kepada Mahasiswa Baru |
Raden Intan — Forum Komunikasi (Forkom) Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Universitas Islam Negeri Raden Intan Lampung (UIN RIL) membagikan form peminatan untuk menarik minat para Mahasiswa Baru (Maba). (Kamis, 29/08/24)
Pembagian formulir kegiatan ini diinisiasi oleh para Ketua Umum (Ketum) UKM UIN RIL sejak 28—29 Agustus dan dibagikan ke masing-masing fakultas untuk para Maba.
Muhammad Abdul Rouf Fansuri selaku Ketum UKM Mahasiswa Raden Intan Pecinta Alam (Maharipal) menjelaskan bahwa alasan diadakan formulir peminatan ini agar para Maba dapat memilih sendiri UKM yang mereka minati, dengan harapan menjadi efektif untuk regenerasi masing-masing UKM di UIN RIL.
Ia juga menjelaskan tujuan diadakannya formulir ini agar Forkom UIN RIL dapat menjadi lebih kompak dan juga mengetahui seberapa banyak Maba yang masih berminat dengan UKM yang ada di UIN RIL.
Selanjutnya, Fidellia Monica Putri selaku Ketum UKM Pusat Informasi dan Konseling Remaja (PIK-R) menanggapi bahwa dengan adanya form ini memudahkan para pengurus UKM untuk menghubungi para Maba yang meminati UKM tertentu.
“Dengan adanya form peminatan UKM ini, memudahkan para pengurus UKM untuk menghubungi para Maba yang berminat pada UKM tersebut dan semoga ini menjadi langkah awal untuk mengenalkan UKM kepada Maha sehingga mereka dapat mengembangkan potensi yang dimiliki,” ujarnya.
Tidak hanya itu, Rika Windia Rahma selaku Maba Fakultas Tarbiyah dan Keguruan (FTK) berharap setelah diadakannya formulir peminatan ini, lebih banyak Maba yang mengetahui tujuan dan minat bakat dirinya.
Amelia Putri Maba Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) juga turut menyampaikan harapannya dengan adanya form peminatan ini.
“Harapan saya dengan adanya form peminatan UKM ini, dapat memudahkan mahasiswa untuk mengetahui dengan mudah UKM apa saja yang ada di UIN RIL, yang sesuai dengan bakat minat kami,” harap Amelia.
Rep: Qoute & Page
Editor: Coboth
Tidak ada komentar:
Posting Komentar